Hari ini Indonesia kembali berduka. Pesawat C-130 Hercules Alpha 1325 tadi pagi mengalami kecelakaan yang menewaskan 98 orang (informasi terakhir saya lihat di Trans Tv sekitar pukul 18.30 WITA). Hercules, nama yang sangat perkasa karena diambil dari nama pahlawan legendaris mitologi Yunani kuno yang melambangkan kekuatan dan kehebatan yang luar biasa. Mungkin nama ini diberikan karena penciptanya menginginkan ketangguhan ada di dalam 'diri' sebuah pesawat. Namun, sekuat-kuatnya suatu benda ataupun makhluk yang ada di semesta ini pasti akan rapuh juga termakan usia dan banyak faktor lainnya. Terbukti dengan peristiwa naas hari ini, Pesawat nan gagah itu akhirnya mengalami masa terburuknya.
Berhubung teman saya yang punya Tv lagi sibuk, jadi saya ga bisa nonton kelanjutan beritanya nih... huhuhu... Beginilah nasib anak kost... Yo wes, saya nyari beritanya dengan berselancar saja... Mengenai kronologis kejadiannya, bisa dibaca disini.
Biar ga repot nyari kesana, saya copy-paste-kan saja deh :
MAGETAN, RABU - Sebelum jatuh di Desa Geplak Kecamatan Karas, Kabupaten Magetan, pesawat C-130 Hercules Alpha 1325 sempat melakukan kontak terakhir dengan tower atau menara pengawas di Lapangan Udara Iswahyudi pada pukul 6.27 WIB. Selang beberapa menit kemudian, tower sempat dua kali mencoba melakukan kontak, namun pilot tidak memberikan jawaban.
Kepala Penerangan dan Kepustakaan (Kapentak) Lanud Iswahyudi Mayor Sutrisno saat memaparkan kronologis jatuhnya pesawat mengatakan, kontak terakhir pesawat dengan tower pada pukul 6.27 WIB.
Saat itu pesawat sedang berada di ketinggian 1.000 kaki. Petugas tower, kata Sutrisno, sempat memerintahkan pesawat untuk terus mendekati landasan (countinue approach) dan melakukan laporan (report final).
Lalu pada pukul 6.29, pesawat kembali dipanggil oleh tower, tetapi tidak ada jawaban. Selang semenit kemudian atau pukul 6.30, tower kembali mencoba melakukan kontak, namun tidak ada jawaban lagi. Tak lama berselang, pesawat pun akhirnya jatuh.
Sutrisno menambahkan, hingga kini penyebab jatuhnya pesawat belum diketahui. Tetapi pada saat kejadian, cuaca cerah. Sebelum terbang pun, pesawat telah dilakukan pengecekan dan dalam kondisi yang baik. (Kompas.com)
Kronologis Jatuhnya Pesawat
- 6.27 : Tower mengadakan kontak dengan pesawat yang tengah beada di ketinggian 1000 kaki
- 6.27 : Petugas memerintahkan continue approach dan report final
- 6.29 : Pesawat kembali dipanggil oleh tower, tetapi tidak ada jawaban
- 6.30 : Tower kembali coba lakukan kontak, namun kembali tidak mendapat jawaban
- 6.30 : Pesawat jatuh
Dan informasi mengenai korban bisa dilihat disini.
Oiya, kalo ada informasi tambahan, silakan diposting di kolom komentar ya....
Semoga arwah para korban tenang disisi Allah SWT. Dan untuk keluarga yang ditinggalkan semoga bisa tabah dan ikhlas menerima kepergian mereka. Aamiin...
Peristiwa itu mengingatkan saya lagi akan kematian. Kematian bisa terjadi dimana saja, kapan saja dan kepada siapa saja. Tua, muda, miskin, kaya mempunyai peluang kematian sama, Satu, atau pasti karena sudah memang ketentuannya seperti itu.. There's no choice...
Hmmm... sempat terbersit di dalam hati, saya meninggalnya nanti dengan cara apa ya? Entahlah... Hanya Allah Yang Maha Mengetahui apa yang akan terjadi...
Ya Rabb, semoga nanti saya pulang dalam keadaan beriman kepada-Mu.... Begitu pula dengan orang-orang yang saya cintai... Aamiin...
Regards,
-N.R.A-
Peristiwa itu mengingatkan saya lagi akan kematian. Kematian bisa terjadi dimana saja, kapan saja dan kepada siapa saja. Tua, muda, miskin, kaya mempunyai peluang kematian sama, Satu, atau pasti karena sudah memang ketentuannya seperti itu.. There's no choice...
Hmmm... sempat terbersit di dalam hati, saya meninggalnya nanti dengan cara apa ya? Entahlah... Hanya Allah Yang Maha Mengetahui apa yang akan terjadi...
Ya Rabb, semoga nanti saya pulang dalam keadaan beriman kepada-Mu.... Begitu pula dengan orang-orang yang saya cintai... Aamiin...
Regards,
-N.R.A-
0 comments:
Posting Komentar